Thursday, November 23, 2006

Pengembara di Padang Pasir

Ada seorang pengembara yg tersesat di padang pasir,setelah berhari-hari akhirnya
persediaan makanan dan minuman yg dibawa sudah mulai habis. Akhirnya dg
badan yg lemas, berjalan terseok-seok, tetap tidak ditemukan oase. Sampai akhirnya
hampir putus asa. Sudah pasrah, sambil berdoa. Setelah jalan melewati gundukan pasir, di kejauhan terlihat bayangan pohon, Wah ternyata disitu ada oase pikirnya. Semangat hidupnya mulai muncul, dan mendadak seolah-olah ada tambahan tenaga extra, masih ada harapan untuk hidup. Setelah berjalan menuju bayangan tersebut, ternyata hanyalah fatamorgana. Mendadak semua energinya hilang,lemas. Akhirnya jatuh pingsan, begitu sadar, kehausan yg luar biasa, Dg duduk dan melihat sekeliling, ternyata dia melihat lagi bayangan pohon dikejauhan, Pengembara tersebut mulai semangat. Tapi terlintas dipikirannya jangan-jangan cuma fatamorgana, tapi dengan harapan yg tinggi, meskipun jalannya sudah terseok-seok berjalan menuju pepohonan. Dan ternyata benar ada oase dan sebuah gubuk. Dan kemudian dia melihat ada sebuah pompa air dan sebuah kendi di dekat pompa tersebut. Dengan sangat bergembira diambilnya kendi tersebut. Ternyata dibawah kendi tersebut ada secarik kertas yang bertuliskan. " JANGAN DIMINUM AIR KENDI INI, TETAPI MASUKKAN SEMUANYA KE DALAM POMPA AIR SUPAYA DAPAT AIR YG BERLIMPAH DAN ANDA DAPAT MENERUSKAN PERJALANAN" DAN JGN LUPA PENUHI LAGI KENDI INI.

Pengembara itu ragu-ragu, pikirannya bercabang :
1. Kalau saya minum airnya pasti enaknya luar biasa,HAUS HILANG
2. Atau masukkan air ke pompa, dan pompalah tapi kalau nggak keluar air, tamatlah.
Akhirnya dia buat KEPUTUSAN saya mau masukkan air ke pompa, dan dia terus
memompa, tapi tidak keluar air, dan sedikit menyesal atas pilihannya, dipompa
terus mggak keluar juga. Pikirannya sudah macam2 wah saya dikerjain. Tapi setelah
dipompa terus akhirnya keluar air yg melimpah.

Makna cerita ini
1. Dg punya harapan/impian orang akan punya tenaga ekstra dan semangat, rasa haus, capai mendadak hilang. Dg memiliki impian yg kuat anda tidak akan merasa sakit menjalankan usaha ini kita diajarkan membuat dream book. Karena itulah energi kita
2. Teachable, percaya
3. Investasi, untuk mendapatkan sesuatu , anda harus memberi terlebih dahulu, masukkan air ke pompa, kerja dan dpt hasil. bisnis kita sama. Untuk berhasil hrs berani ambil resiko dan berani berkorban. Kalau anda tanam jagung panennya jagung, setelah berhasil bagikan kepada orang lain.

No comments:

 
Tech Tags: